PENDAFTARAN DV LOTTERY 2022

Kamis, 01 Oktober 2020
Pendaftaran Diversity Visa Program 2022 (DV-2022) dibuka tanggal 7 Oktober 2020 pukul 23.00 WIB sampai dengan 10 November 2020 pukul 23.00 WIB. 



Pendaftaran dilakukan secara elektronik dan formulir pendaftaran hanya akan tersedia di website resmi DV Lottery https://dvlottery.state.gov/

Pemenang akan dipilih secara acak dan tidak dipungut biaya apapun untuk mendaftar.

6 TAHUN DI SAN FRANCISCO

Senin, 14 September 2020
Half Dome, El Capitan
Keindahan Yosemite yang jadi wallpaper komputer Mac

Tidak terasa lebih dari setengah dekade kami pindah dari Jakarta ke San Francisco. 


Tahun keenam ini kami sudah mulai stabil secara keuangan dan mulai berniat untuk kembali melakukan hobi lama, traveling alias jalan-jalan.


Hobi kami ini sudah jarang dilakukan, mengingat sebagian besar dana yang kami miliki terpakai untuk bertahan hidup dan berbagai pengeluaran untuk menetap di AS.


Target traveling kami tidak muluk-muluk, setidaknya bisa mengunjungi negara-negara bagian yang berbeda di Amerika Serikat ini.

KABAR BAIK: PEMENANG DV-2020 BISA TERUSKAN PROSES VISA

Jumat, 11 September 2020
The White House, Gedung Putih AS, Istana Presiden ASCeritaSF memperoleh kabar menggembirakan dari pembaca.

Pemenang DV-2020 bisa melanjutkan prosesnya mulai minggu kedua September 2020.

Pembaca kami menyampaikan kalau mereka dikontak langsung lewat telepon oleh staf Kedubes AS Jakarta

PENGALAMAN PEMENANG GREEN CARD LOTTERY 2020 (1): MERANTAU DI TENGAH WABAH VIRUS CORONA

Rabu, 24 Juni 2020
CeritaSF sangat berterima kasih atas kiriman cerita salah seorang pembaca blog kami yang berhasil mendapatkan DV2020.

Salah satu informasi yang baru kami ketahui adalah anggota keluarga pemenang DV Lottery dapat mengajukan jadwal wawancara terpisah, tidak harus bersamaan dengan pemenang utama.

KABAR BURUK: VISA IMIGRASI KE AMERIKA DISTOP SAMPAI AKHIR TAHUN. PEMENANG DV2020 BATAL MENDAPAT GREEN CARD.

Selasa, 23 Juni 2020

Kabar buruk soal visa imigrasi diperoleh CeritaSF pada hari Senin, 22 Juni 2020. 

Pemerintah Amerika Serikat mengumumkan penghentian sementara visa imigrasi sampai akhir 2020.

(Sumber: cbp.gov)

Kabar buruk ini juga berpengaruh pada pemenang DV Lottery, khususnya DV2020. 

Apa hubungannya antara Undian Green Card dengan distopnya visa untuk imigran?


Besar sekali pengaruhnya, mengingat DV Lottery atau Diversity Visa Program ini termasuk salah satu jenis visa imigrasi. 


Dengan dihentikannya proses pengurusan dan penerbitan visa oleh pemerintah Amerika Serikat akan sama dengan menutup kesempatan pemenang DV Lottery untuk datang ke AS.


Berikut penjelasan tentang pengaruh distopnya visa imigrasi terhadap status DV2020:

KAPAN JADWAL WAWANCARA UNTUK DV LOTTERY 2020?

Kamis, 18 Juni 2020
Ilustrasi virus SARS-CoV-2 (CDC website)
Wabah penyakit yang disebabkan oleh coronavirus membuat segalanya berantakan.

Pengaruhnya tidak hanya di Indonesia melainkan juga Amerika Serikat, yang paling parah dilanda COVID-19.

Tentunya kehidupan terganggu, mulai roda perekonomian hingga proses administrasi pemerintahan.

Program DV Lottery termasuk salah satu yang terkena dampak COVID-19. 


Meski mundur sebulan dari jadwal, untungnya hasil DV Lottery 2021 akhirnya diumumkan pada awal Juni 2020 lalu.

Namun ada yang belum jelas menyangkut nasib para pemenang tahun lalu.

PENGUMUMAN PEMENANG DV LOTTERY 2021 PADA MASA PANDEMI COVID-19

Kamis, 11 Juni 2020
Apakah dulu Anda mendaftar DV Lottery 2021 pada 2 Oktober - 5 November 2019?

Anda kini dapat melihat pengumuman pemenang mulai 6 Juni 2020 sampai 30 September 2021 di situs:

https://www.dvlottery.state.gov/


BAWA PLASTIK SENDIRI

Jumat, 28 Februari 2020
San Francisco tidak hanya terdepan  di dunia dalam kemajuan teknologi, juga soal kepedulian lingkungan hidup. Aturan yang dikeluarkan pemerintah kota SF ditujukan untuk menjaga alam di sekitar kita, terutama soal sampah yang tidak bisa terurai atau didaur ulang.

San Francisco adalah kota pertama di Amerika Serikat yang melarang penggunaan kantong plastik sejak tahun 2007. Pelarangan ini kemudian diikuti oleh seluruh negara bagian California pada tahun 2016.

Contah lainnya adalah penggunaan styrofoam sebagai bungkus makanan yang dilarang di SF sejak 2007. Bahkan mulai 2017 produk elektronik atau alat rumah tangga yang dijual di toko-toko di SF tidak boleh lagi dikemas menggunakan gabus sintetis ini.
© ceritasf 2017. Diberdayakan oleh Blogger.
Back to Top